Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Labels

Sabtu, 04 Februari 2012

Buku Impian

Akhirnya terbit juga buku pertama yang saya tulis sendiri. Buku yang membawa saya untuk bisa menatap lebih jauh ke masa depan. Buku ini lah yang nantinya akan menuntun langkah saya untuk meraih apa yang saya harapkan. Mungkin buku ini tidak akan jadi best seller di pasaran. Mungkin juga tak akan seheboh novel Harry Potter atau novel-novel terkenal yang lain. Karena tak seperti buku-buku yang lain, buku ini memang tidak dijual dan tidak akan pernah dijual untuk umum. Sangat eksklusif.

Berawal dari sebuah penugasan mata kuliah KSPK (Kapita Selekta Pengembangan Kepribadian) untuk membuat sebuah life planning atau rencana kehidupan. Setiap mahasiswa diminta untuk menuliskan apa yang akan direncanakan dalam hidupnya sampai nanti menginjak usia 60 tahun. Wow sesuatu banget, karena mengingat saya yang tak pernah merencanakan masa depan. Ditanya soal cita-cita saja saya bingung menjawabnya. Yah saya akui tugas ini sangat menantang, dan saya tak pernah merasakan semangat sebesar ini dalam mengerjakan tugas kuliah. Dan semoga ini bukan hanya menjadi tugas kuliah, tapi lebih dari itu ini menjadi tugas kehidupan untuk meraih apa yang saya inginkan.


Sebenarnya tidak ditentukan bagaimana bentuk life planning yang akan dibuat. Yang penting isi dari life planning itu mencakup keseluruhan perencanaan. Tapi saya akhrnya memutuskan untuk membuat life planning dalam bentuk buku. Bukan buku yang diterbitkan oleh penerbit, tapi saya sendiri yang 'menerbitkan' buku ini. Cukup pergi ke tempat fotocopy, memesan tiga puluh lembar kertas A4, membaginya menjadi dua bagian, kemudian dijilid dengan spiral. Selesailah satu langkah menuju terbitnya buku impian. Tapi lembar lembar masa depan itu masih kosong. Ayo mulai menorehkan tinta-tinta imajinasi untuk lembaran kosong masa depan itu.

Halaman depan buku itu saya beri judul "Life Planning: Untuk Masa Depan yang Lebih Terarah". Halaman pertama setelah sampul adalah ucapan bismillah, semoga apa yang saya tuliskan dalam lembaran setelah ini didengar dan dikabulkan oleh Allah. Mulai menginjak isi. Buku mempunyai isi antara lain visi hidup, misi hidup, target peran, dan peta kehidupan.

Visi hidup adalah apa yang saya inginkan jika nanti saya sudah berumur 60 tahun. Visi tersebut saya rinci menjadi visi di bidang pekerjaan, pendidikan, keluarga, spiritual, dan sosial. Kemudian rinciannya akan dijabarkan pada peta kehidupan nanti.

Misi hidup berisi apa hakikat dan tujuan saya hidup di dunia ini. Dimulai dari pertanyaan mengenai siapa saya, mengapa saya ada, apa kelebihan saya, untuk siapa saya bekerja, apa hasil pekerjaan saya, dan dimana saya bekerja. Semua pertanyaan itu kemudian disatukan menjadi sebuah kalimat misi. Kalimat misi tersebut supaya lebih sederhana dibuat sebuah motto hidup.

Target peran adalah target peran untuk tahun ini, tahun 2012. Bagian ini berisi apa saja peran yang saat ini saya perankan, mulai dari mahasiswa, keluarga, warga masyarakat, dan lain-lain. Kemudian apa target yang akan diraih untuk masing-masing peran tersebut. Peran utama saya saat ini adalah sebagai mahasiswa D3 Pajak STAN dan target dari peran tersebut adalah lulus dari pendidikan D3 Pajak STAN dan nasibnya jelas. Amiin.

Bagian terakhir adalah peta kehidupan atau life mapping. Bagian ini terdiri dari 40 lembar masa depan. Setiap lembarnya berarti jangka waktu satu tahun dan berisi apa saja yang akan saya raih pada tahun tersebut. Inilah bagian yang paling penting sekaligus bagian yang membuat saya galau. Hehe. Setiap lembar masa depan harus diisi, mulai dari masalah pendidikan, pekerjaan, asmara, keluarga, dan semua yang diharapkan akan terjadi atau dirah pada tahun tersebut. Semua lembaran pun akhirnya saya isi dengan impian-impian saya. Dan sebagai bocoran, akan saya sajikan peta kehidupan saya pada usia 26 tahun.


Selesailah sudah buku impian ini. Tiba saatnya penilaian dari sang auditor, yaitu dosen mata kuliah KSPK. Lolos dari sang auditor, akhirnya saya nyatakan buku ini terbit pada hari Sabtu, 4 Februari 2012. Bukan berarti tugas ini telah selesai dengan diterbitkannya buku impian ini. Tapi tugas sesungguhya adalah mulai hari ini. Tugas untuk mewujudkan apa yang saya tuliskan dalam buku impianku sampai nanti umur 60 tahun dan bahkan nanti sampai meninggal dunia. Semoga apa yang telah saya tulis dapat terwujud nanti. Amiin.

NB: Buku ini sangat eksklusif. Bagi yang berminat ingin memiliki buku ini, maka hanya ada satu cara. Jadilah pendamping hidupku dan bimbinglah penulis buku ini untuk meraih impiannya bersama kamu.

5 comments:

Anonim mengatakan...

Lah, kalo yg minat banyak gimana Lin?
Masa dibuat pendamping hidup semua..
Yei, Ulin maunya.. ;-P

Ahmad Ulin Niam mengatakan...

Eksklusif vin, tidak ada cetakan kedua dan seterusnya.
Siapa ya yang bakal dapet? wkwkwk

Vina mengatakan...

Semoga bukan aku lah. Nunggunya kelamaan 26 tahun... ga mau.. >_<

Eko Bephe mengatakan...

penasaran pengen baca, hehehe. btw u buat cover bukunya gmana lin? bagus desainnya.

Ahmad Ulin Niam mengatakan...

Haha. Itu cuma nyari gambar dari google trus tak tempel.

Posting Komentar